HUT ke 20 BPR Kuningan Targetkan Keuntungan 5 M Sebagai Kado Akhir Tahun 2025

Admin
0

MERAH PUTIH NEWS 
Kuningan - Dewan Pengawas Perumda Bank Kuningan, Kamil Ganda Permadi merasa puas dengan kinerja keuangan Bank Kuningan saat ini. Perolehan laba yang dibukukan tiap tahun memgalami peningkatan dan ditargetkan akhir tahun 2025 bisa mencapai 5 Milyar bahkan lebih. Hal ini disampaikannya dalam acara HUT BPR Kuningan yang ke 20 bertempat di Lapangan Mini Soccer Royal Horse, Jalan Baru Lingkar Timur Ancaran, Kuningan Minggu (23/11/25) yang dihadiri seluruh jajaran manajemen, pengurus, serta keluarga besar Perumda BPR Kuningan, termasuk: Ketua Dewan Pengawas: Drs. H. Kamil Ganda Permadi, M.M, Direktur Utama: H. Dodo Warda, S.E., M.M, Direktur Kepatuhan: Deni Heriana, S.Sos., M.M, Ketua DWP Bank Kuningan: Hj. Juju Dodo.

Direktur Utama BPR Kuningan mengatakan bahwa keberhasilan ini bukan sukses pihak BPR semata tetapi berkat kepercayaan masyarakat.

"Ini bukan bicara masalah keuntungan atau laba tapi lebih dari itu artinya Bank Kuningan yang notabene milik Pemda Kuningan Jabar ini mendapat kepercayaan dari masyarakat. Kami Perumda Bank Kuningan dinyatakan sehat dalam dunia perbankan dan kami termasuk 4 besar terbaik se - Indonesia di antara sesama BPR," ucap Direktur Utama H. Dodo Warda SE 

Bupati Kuningan Dian Rachmat Yanuar yang hadir dalam perayaan itu menekankan peran BPR dalam Penguatan Ekonomi Kerakyatan. Dalam sambutannya, Bupati Dian menilai bahwa BPR sebagai BUMD telah berkontribusi nyata terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, khususnya melalui penguatan UMKM.

“Hari ini Bank Kuningan berdiri cukup kokoh sebagai BUMD yang memberikan warna, tidak hanya dalam meningkatkan PAD, tetapi juga membantu ekonomi kerakyatan,” tegasnya.

Rangkaian acara HUT dimulai dengan senam zumba, yang diikuti ratusan peserta. Energi positif terlihat sejak pagi melalui gerakan senam yang kompak dan penuh semangat. Acara kemudian dilanjutkan dengan turnamen futsal internal yang mempertemukan tim-tim dari berbagai kantor. Pertandingan berjalan seru dan tetap menjunjung tinggi nilai sportivitas.

Sementara itu,Kepala Bagian Umum dan SDM dengan tambahan tugas sebagai Humas Bank Kuningan, Ulan merespon harapan bupati terkait kredit di sektor pertanian.

" Untuk kredit pertanian, Bank Kuningan sudah memposisikan dana sekitar 20 % dari total kredit yang dikucurkan bank, dan besaran nilai kredit pertanian bisa bertambah. Sedang di sektor parawisata, kita pun menggelontorkan kredit ke para pelaku usaha yang berhubungan dengan usaha keparawisataan. Seperti para pelaku usaha di bidang ekonomi kreatif dan kuliner." Ujarnya.
Redaksi 


Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)